Selasa, 11 September 2012

Pengantar Ilmu Hukum


BAB I
PENDAHULUAN

Laporan buku (Book Report) yang berjudul PENGANTAR ILMU HUKUM Suatu Pengenalan Pertama Ruang Lingkup Berlakunya Ilmu Hukum Buku I, adalah suatu buku yang memperkenalkan hukum dan lapangan telaah atau bidang studi Ilmu Hukum secara sistematis dalam garis besar. Karena itu buku ini berisi pengetahuan dasar tentang hukum dan ilmu hukum yang dapat menjadi landasan untuk studi/mempelajari lebih lanjut dalam bidang hukum, maka berdasarkan paparan tadi yang menjadi alasan atau dasar saya mengambil judul buku ini untuk dijadikan laporan buku (Book Report).
Buku PENGANTAR ILMU HUKUM Suatu Pengenalan Pertama Ruang Lingkup Berlakunya Ilmu Hukum Buku I, disusun/dikarang oleh Prof. Dr. Moechtar Kusumaatmadja, S.H., LL.M. dan Dr. B. Arief Sidharta, S.H. diterbitkan oleh PT. ALUMNI yang merupakan Anggota IKAPI pada tahun 2009 untuk cetakan ke-2, cetakan pertama pada tahun 1999 dengan ISBN 979-414-157-7 bersampul biru langit.
Buku ini berisi X Bab setiap Bab terdiri dari 3 sub bahasan sedikitnya dan paling banyak 6 sub bahasan, disertai dengan index, mempunyai tebal halaman 152 lembar, dalam kepustakaannya dipisahkan setiap buku sumber yang berbeda bahasa menjadi 4 yaitu kepustakaan dalam Bahasa Indonesia, kepustakaan dalam Bahasa Inggris, kepustakaan dalam Bahasa Belanda dan Kepustakaan dalam Bahasa Jerman yang menjadi literaturnya.
Dalam laporan buku (book report) ini penulis mengambil satu buku lain untuk menjadi babon dan pembanding dalam penyusunannya yaitu,
Judul                           :   Konsep-Konsep Hukum dalam Pembangunan
Pengarang                :  Prof. Dr. Mochtar Kusumaatmadja, S.H., LL.M
Tebal Halaman      :  202 lembar
Penerbit                    :  PT. Alumni
Tahun Terbit          :  2006
Kota Terbit              :  Bandung
Warna Sampul       :  Biru
Mengkaji tentang isi dari kedua buku ini penulis rasakan sangat banyak manfaatnya bagi siapapun yang berkecimpung dalam dunia pendidikan dewasa ini, terlebih  bagi mahasiswa Pascasarja STKIP Pasundan Cimahi, sebab disamping up to date juga sarat dengan nilai-nilai pedagogis yang penting untuk dijadikan acuan dalam melaksanakan praktisi pengajaran di sekolah masing-masing.
Adapun secara rincinya manfaat pembuatan laporan ini antara lain:
1.        Melatih mahasiswa dalam membuat Karya Ilmiah.
2.        Meluruskan dan melengkapi pemahaman mahasiswa  tentang pengetahuan dasar hukum.
3.        Menjadi acuan untuk dapat menjawab soal-soal ujian akhir semester (UAS).
4.        Menambah pengetahuan yang sangat berharga bagi seorang mahasiswa.
5.        Memberikan Inspirasi dalam upaya menjawab permasalahan-permasalahan yang ada pada saat ini.

Dengan segala keterbatasan yang ada berupaya semaksimal mungkin membuat laporan buku yang ditugaskan oleh Prof. Dr. H. Idrus Affandi, S.H, beliau adalah seorang dosen senior dan sangat kharismatik yang pada semester dua ini memberikan mata kuliah Teori Hukum Politik dan PKn, mudah–mudahan laporan buku (Book Report) yang penulis sajikan dapat bermanfaat dalam upaya peningkatan wawasan dalam dunia pendidikan khususnya pendidikan hukum, sehingga dapat dijadikan acuan/pedoman dalam melaksanakan proses pembelajaran di lembaga/sekolah yang dibina. mangga download didieu
tanda tangan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
© Copyright 2012. nsuparlan . All rights reserved | nsuparlan blog is proudly powered by Blogger.com | Template by rkartini -